-->

Cara cepat Membuat Daftar isi otomatis di microsoft Word

Advertisemen
Selamat pagi sobat T4, bagaimana nih kabarnya hari ini. Ane harap sobat masih dalam keadaan oke-oke aja yah, sehingga sobat bisa melakukan aktifitas dengan maksimal. Amien…

Setelah kemarin ane share cara membuat halaman di Microsof tword, pada kesempatan kali ini ane akan share cara membuat daftar isi di word.

Terkadang, membuat daftar isi sebuah buku atau makalah dibutuhkan perhatian ekstra, karena disamping kita harus menyamakan judul dan halamannya, kita juga dituntun untuk menyamakan spasi ketika membuat nomor pada daftar isi. Sehingga pengerjaannyapun cukup memakan waktu yang lama.

Tapi sekarang tidak lagi, dengan beberapa trik, sobat bisa membuat daftar isi secara otomatis, sobat tidak perlu lagi melihat setiap judul berada di halaman berapa, dan memindahkannya ke halaman daftar isi. Walhasil dengan trik ini, pekerjaan sobat menyusun daftar isi jadi sangat mudah dan menyenangkan sekali. Bagaimana… tertarik…? Yuk kita langsung menuju TKP…


Cara membuat daftar isi di word

1.         Buka document yang akan ditambah daftar isinya
2.         Rubah semua style “Judul” menjadi heading 1 dan “sub judul” menjadi headling 2
Cara Membuat Daftar isi di Word
Langkah ini sangat penting, karena style heading 1, dan heading 2 inilah yang nantinya akan menjadi daftar isi.

3.         Kemudian klik kursor ke halaman dimana Daftar isi akan di tempatkan
4.         Pilih menu references/table of contents kemudian pilih model daftar isi yang sobat sukai. Sehingga hasilnya menjadi seperti ini
Cara Membuat Daftar isi di Word
Ganti tulisan Contents dengan daftar isi atau terserah sobat mau diganti apa.

5.         Apabila ada perubahan pada halaman sebuah judul karena pengeditan, sobat tinggal mengUpdate daftar isi ini dengan klik Update table.
Cara Membuat Daftar isi di Word
Update page numbers only untuk mengUpdate nomornya saja
Update entri table untuk mengUpdate judul dan nomor

Selesai deh membuat daftar isi otomatisnya. Lebih cepat, lebih praktis dan lebih rapih. Selamat menikmati, hehehe…

Sudah dulu yah tutorial Microsoft office kita kali ini, tunggu tutorial Microsoft office lainnya masih di blog T4. See you again.
Advertisemen